126 Lembar Rusak
RadarKarawang.id – Setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purwakarta menerima ratusan boks yang berisi jutaan lembar surat suara pada beberapa waktu lalu.
Kini secara bertahap lembaran surat suara tersebut mulai disortir dan dilipat.
Penyortiran dan pelipatan surat suara dipusatkan di Gudang KPU Kabupaten Purwakarta yang berada di Jalan Baing Yusuf, Desa Ciwareng, Kecamatan Babakancikao.
Baca juga https://radarkarawang.id/metropolis/headline/aplikasi-judi-online-teror-pemerintah/
Terpantau di lokasi, tampak ratusan warga yang didominasi oleh emak-emak sedang melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara yang akan digunakan dalam pelaksanaan Pilkada 2024.
Sejak hari pertama penyortiran yang telah dilakukan pada Rabu (6/11), telah ditemukan sebanyak 126 surat suara rusak, serta juga didapati adanya kerurangan surat suara sebanyak 1.475 lembar yang seharusnya berada dalam boks.
Staf Logistik KPU Kabupaten Purwakarta, Dani Candra mengatakan bahwa di hari pertama penyortiran dan pelipatan, ditemukan adanya 126 surat suara dengan kondisi rusak.
Kerusakan didominasi oleh adanya bagian kertas suara yang robek atau bolong, serta adanya bercakan tinta pada foto pasangan calon.
“Jadi itu kita kategorikan rusak, nanti setelah selesai akan kita rekap apakah memang itu kekurangan, itu nanti kita sampaikan ke penyedia, dan dibuktikan dengan yang rusaknya,” tuturnya, Kamis (7/11).
Selain didapati surat suara yang rusak, Dani juga menyebutkan bahwa pihaknya menemukan adanya kekurangan surat suara yang termuat dalam box.
Disebutkannya, dalam setiap boks setidaknya harus berisi 3.000 lembar surat suara, akan tetapi setelah disortis ditemukan sejumlah kekurangan.
“Untuk hari kemarin kita ada kekruangan yah, ada sekitar 1.475 kekurangan. Tapi hari ini kita belum tahu, nanti sore mungkin yah kita rekap lagi,” ujarnya.
Sementara itu, Repida seorang pelipat kertas suara mengungkapkan bahwa dirinya menemukan sejumlah surat suara yang rusak saat melakukan penyortiran.
“Kalau kemarin banyak, hari ini baru nemu satu. Rusaknya robek di bagian atasnya,” ungkapnya.
Sementara itu, gudang logistik tersebut dijaga pihak kepolisian selama 24 jam. Untuk pemilihan bupati dan wakil bupati ada 760.146 lembar surat suara.
Sedangkan untuk surat suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat KPU Purwakarta menerima 758.146 surat suara.
Jumlah surat suara itu sudah termasuk tambahan 2,5 persen sebagai cadangan dari total DPT dan tambahan 2.000 lembar untuk mengantisipasi kebutuhan pemungutan suara ulang.
KPU Purwakarta juga telah menerima berbagai kelengkapan logistik pendukung seperti kotak suara, bilik, amplop berbentuk kubus untuk surat suara, daftar pasangan calon, tinta dan segel.
KPU Purwakarta sebelumnya telah menetapkan bahwa jumlah DPT pada Pilkada 2024 di Purwakarta mencapai 738.968 orang. Dari 738.968 orang yang masuk dalam DPT, terdiri atas 372.081 laki-laki dan pemilih perempuan sebanyak 366. 887 orang. (yat)
Tonton konten menarik ini: 70 Persen Perempuan Purwakarta Memilih Menjanda https://www.youtube.com/watch?v=UfqUUT2v_x8