Kapolda Kalsel Bantu 2 Bocah Yatim Piatu Untuk Menjalani Operasi

3 hours ago 21

Selasa, 20 Januari 2026 – 16:00 WIB

Kapolda Kalsel Bantu 2 Bocah Yatim Piatu Untuk Menjalani Operasi - JPNN.com Kalsel

Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan dan istri saat mengunjungi Adel dan Jailani di Rumah Sakit Bhayangkara TK. III Banjarmasin, Senin (19/1/2026). ANTARA/Firman

kalsel.jpnn.com, BANJARMASIN - Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Rosyanto Yudha Hermawan membantu dua bocah yatim piatu korban kecelakaan lalu lintas menjalani operasi agar cedera permanen bagian kaki dan tangan dapat disembuhkan sehingga keduanya bisa beraktivitas secara normal.

"Kami upayakan pengobatan kedua kakak beradik ini sampai mereka normal kembali," kata Yudha di Banjarmasin, Senin.

Dua bocah malang itu yakni Felina Delfi alias Adel (11) dan Jailani (5). Keduanya atas inisiatif Kapolda dirujuk ke Kepala Rumah Sakit Bhayangkara TK. III Banjarmasin untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Sebelumnya Kapolda bertemu tak sengaja dengan keduanya ketika meninjau Desa Sungai Rangas di Kecamatan Martapura Barat, Kabupaten Banjar yang terdampak banjir pada Sabtu (17/1) lalu.

Adel dan Jailani yang tinggal di rumah bersama neneknya didapati memiliki kondisi badan yang tak normal.

Adel mengalami cedera di tangan kanan hingga tak bisa berfungsi normal, sedangkan adiknya Jailani ada bekas luka di bagian kaki kiri hingga membuat pertumbuhannya terhambat.

Mendapati hal itu, Kapolda langsung memerintahkan Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes dr. Muhammad El Yandiko untuk membawa keduanya menjalani pemeriksaan di rumah sakit.

Setelah dilakukan pemeriksaan awal, kondisi Jailani dipastikan tidak berat dan bisa dilakukan operasi pada Rabu (21/1) lusa di Rumah Sakit Bhayangkara dipimpin oleh dokter spesialis bedah dr. Indro Wibowo Sejati, M.Biomed, Sp.B.

Dua bocah yatim piatu mendapat bantuan dari Kapolda Kalsel Irjen Rosyanto Yudha Hermawan untuk menjalani operasi.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |