Anda sedang membaca Dunia Hari Ini, rangkuman informasi pilihan dari berbagai tempat di dunia dalam 24 terakhir.
Berita dari Amerika Serikat menjadi pembuka edisi Jumat, 9 Januari 2026, hari ini.
Agen federal AS menembak dua orang di Portland
Agen federal AS telah menembak dua orang di Portland, mendorong polisi setempat untuk menyerukan ketenangan setelah penembakan fatal di Minneapolis.
"Dua orang dirawat di rumah sakit setelah penembakan yang melibatkan agen federal," kata Kepolisian Portland dalam sebuah pernyataan.
"Kondisi mereka belum diketahui."
Agen Patroli Perbatasan sedang melakukan pemeriksaan kendaraan di Portland, Oregon, ketika pengemudi "mengancam" kendaraan tersebut sebelum seorang petugas "melepaskan tembakan untuk membela diri," kata Departemen Keamanan Dalam Negeri (DHS) di X.
Insiden tersebut meningkatkan ketegangan di kota yang telah lama memiliki hubungan yang penuh perselisihan dengan Presiden AS Donald Trump, yang baru-baru ini mencoba, tanpa hasil, untuk mengerahkan pasukan Garda Nasional di sana.
Tahanan Venezuela dan asing akan dibebaskan
Sejumlah besar tahanan Venezuela dan asing akan dibebaskan dalam beberapa jam mendatang, kata presiden parlemen negara itu.













































