Ayah-Anak Hilang di Jalur Pendakian Lembah Tengkorak Lembang

21 hours ago 16

Ayah-Anak Hilang di Jalur Pendakian Lembah Tengkorak Lembang

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Tim SAR Gabungan melakukan pencarian terhadap pasangan ayah dan anak yang hilang di jalur pendakian jalur Bukittunggu dan Lembah Tengkorak, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Foto: doc. Kantor SAR Bandung

jpnn.com, BANDUNG BARAT - Tim SAR gabungan melakukan pencarian dua orang pendaki yang hilang atas nama Deden Yudi, 42, dan Zaizafan Dhiya, 19.

Keduanya dilaporkan hilang sejak Kamis (16/10/2025) saat melaksanakan pendakian ke Lembah Tengkorak atau Bukittunggul di Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Kepala Kantor SAR Bandung Ade Dian Permana mengatakan, kedua survivor berpamitan untuk mendaki pada Rabu (15/10) sekitar pukul 06.30 WIB. Namun hingga Kamis malam, kedua orang itu tak kunjung pulang.

Tim basecamp Lembah Tengkorak pun sudah melaksanakan pencarian awal via jalur Lembah Tengkorak, tetapi belum menemukan tanda-tanda penemuan korban.

"Tim SAR Bandung memberangkatkan tim rescue sejak Kamis malam untuk melaksanakan pencarian terhadap survivor," kata Ade dalam keterangannya, Jumat (17/10).

Ade menjelaskan, rencana operasi hari ini yakni melakukan pencarian di jalur Bukittunggu dan jalur Lembah Tengkorak di sekitar posisi terakhir survivor, dengan radius 3 kilometer.

"Pola pencarian hasty search, berfokus pada pemeriksaan cepat di lokasi yang dicurigai atau terindikasi menemukan petunjuk awal atau terindikasi untuk menemukan petunjuk awal, seperti jejak kaki, barang yang tertinggal, atau tanda-tanda lain yang bisa mengarahkan ke korban," terangnya.

Selain itu, tim juga menggunakan metode observasi visual dan pemantauan udara menggunakan drone UAV. (mcr27/jpnn)

Tim SAR gabungan melakukan pencarian terhadap pasangan anak dan ayah yang hilang di jalur pendakian Lembah Tengkorak, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |