jpnn.com, CAKUNG - Polda Metro Jaya berhasil mengamankan satu pelaku penembakan terhadap hansip yang terjadi di Cakung, Jakarta Timur.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes pol Budhi Hermanto mengatakan penangkapan dilakukan dalam kurun waktu 12 jam.
"Dalam waktu singkat pelaku penembakan Pam swakarsa di Cakung ditangkap Subdit Resmob Dit Reskrimum Polda Metro Jaya," kata Budhi dalam keterangannya, Minggu (9/11).
Dia menyebutkan pelaku berhasil diamankan saat mencoba kabur dari Jakarta.
"Pelaku diamankan saat akan kabur ke Lampung saat menyebrang di Pelabuhan Bakauheni," lanjutnya.
Budhi menjelaskan saat ini pihak kepolisian terus memburu pelaku lainnya dan mencari barang bukti senjata api yang digunakan.
Peristiwa terjadi sekitar pukul 03.30 WIB di Kampung Baru, Jalan Pelajar RT 07/RW 09, Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Sabtu (8/11).
Saat kejadian, korban sedang berjaga malam bersama dua rekannya, T (48) dan R (58).








































