Pelatih Persib Singgung soal Uang Persija dan Malut United

3 hours ago 20

Pelatih Persib Singgung soal Uang Persija dan Malut United

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak. Foto: persibcoid

jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung berhak memimpin klasemen Super League hingga pekan ke-15.

Meski mengoleksi poin yang sama dengan Borneo FC, Persib unggul head to head.

Namun, persaingan di papan atas bukan cuma milik Persib dan Borneo FC, tetapi ada Persija Jakarta dan Malut United.

Cek klasemen di bawah ini. Jika di antara 4 Besar ada yang terpeleset sedikit, bisa bahaya.

Pelatih Persib Singgung soal Uang Persija dan Malut Unitedileague

Pelatih Persib Bojan Hodak mengaku tak heran melihat Persija Jakarta dan Malut United berada di sana (Top 4), karena menurutnya dua tim tersebut sudah mengeluarkan banyak uang untuk membangun skuad musim ini.

Hodak hanya tak habis pikir mengapa Dewa United yang juga mengeluarkan anggaran besar untuk membeli pemain bintang, masih kesulitan bersaing di papan atas.

“Sebelum musim dimulai, saya pernah berkata Persija dan Malut United akan berada di papan atas. Saya mengira Dewa United juga pantas di sana, tetapi dengan beberapa alasan, Dewa United seperti kami bermain di kompetisi Asia, karena itu mereka terlihat kelelahan,” kata Coach BH.

Pelatih Persib bicara soal Persija, Malut United, Dewa United, dan Borneo FC. Ada apaan, sih?

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |