jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Universitas Tarumanagara (Untar) menggelar wisuda ke-86 yang dilaksanakan di Jakarta International Convention Center (JICC), Sabtu (8/11/2025).
Dalam acara tersebut, Untar mengukuhkan sebanyak 1.167 wisudawan.
Mengusung tema “Move Beyond: Membangun Generasi Berdampak, Tangguh, dan Inspiratif” yang sejalan dengan upaya pencapaian Sustainable Development Goal (SDG) ke-4 di bidang pendidikan.
Rektor Untar, Prof. Dr. Amad Sudiro, S.H., M.H., M.Kn., M.M. menyampaikan Untar terus berkomitmen menghadirkan pendidikan berkualitas untuk mencetak lulusan yang berintegritas, profesional, dan berjiwa kepemimpinan.
“Kelulusan bukan hanya ditentukan oleh nilai, tetapi juga oleh perjuangan dan keteguhan hati untuk bertahan menghadapi berbagai tantangan yang kerap mengguncang. Namun, para lulusan berhasil melewatinya dengan semangat dan keteguhan yang luar biasa,” tambah Rektor Untar.
Turut hadir Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah III Jakarta, Dr. Henri Togar Hasiholan Tambunan, S.E., M.A., yang memberikan sambutan dan ucapan selamat kepada para lulusan baru Untar.
Dalam rangkaian acara yang sama, Dr. R.M. Gatot P. Soemartono, S.E., S.H., M.M., LL.M., dosen Fakultas Hukum Untar, bertindak sebagai orator wisuda ke-86.
Dia menyoroti tiga langkah untuk bertumbuh dan menginspirasi kesuksesan.








































