Dalam 1 Jam Status Gunung Semeru Naik ke Level Awas

2 hours ago 19

Dalam 1 Jam Status Gunung Semeru Naik ke Level Awas

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Petugas BPBD Lumajang mengamati aktivitas erupsi Gunung Semeru, Rabu (19/11/2025). Foto: BPBD Lumajang/BNPB

jpnn.com - Status aktivitas vulkanik Gunung Semeru naik berselang satu jam, dari level III atau ‘Siaga’ ke level IV atau ‘Awas’ pada Rabu (19/11/2025), pukul 17.00 WIB.

Kenaikan status tersebut telah dipantau oleh Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB, khususnya terkait dengan potensi dampak dan kemungkinan terjadinya pengungsian warga.

Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto telah memerintahkan jajaran untuk merespons perkembangan situasi dan dampak erupsi, khususnya dampak korban, kerusakan dan pengungsian.

"Laporan sementara Pusdalops pada malam ini, terdapat tiga desa di dua kecamatan yang terdampak," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari melalui siaran pers.

Wilayah tersebut berada di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, yakni Desa Supit Urang dan Desa Oro-Oro Ombo di kecamatan Pronojiwo, dan Desa Penanggal di Kecamatan Candipuro.

Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) yang dibantu unsur terkait telah mengevakuasi warga ke tempat pengungsian. Data sementara sebanyak 300 warga mengungsi sementara waktu di dua tempat.

Pos pengungsian tersebut terseba di beberapa tempat, di antaranya Balai Desa Oro-oro Ombo sekitar 200 jiwa dan SD 2 Supiturang 100 jiwa.

Selain itu, terdapat sejumlah warga dievakuasi menuju Balai Desa Penanggal. Namun pihak BPBD masih melakukan pendataan di lapangan.

BNPB mencatat aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang erupsi naik berselang satu jam, dari level III atau ‘Siaga’ ke level IV atau ‘Awas’ pada Rabu (19/11/2025),

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |