jpnn.com - JAKARTA - PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) menyiagakan layanan khusus Motorist Pertamina Delivery Service (PDS) 135 untuk menjamin kelancaran perjalanan masyarakat selama periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).
Layanan ini adalah bentuk komitmen perusahaan dalam memberikan rasa aman bagi pengguna jalan.
"Layanan ini menjadi solusi praktis bagi pengendara yang mengalami kendala kehabisan bahan bakar di tengah kemacetan, terutama di jalur padat arus mudik dan area wisata," kata Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional JBB Freddy Anwar, Jumat (2/1/2026).
Selama masa Satgas Nataru 2025–2026, Pertamina menyiagakan armada motorist yang mengantarkan BBM kemasan jenis Pertamax dan Dex Series secara gratis ongkos kirim ke lokasi konsumen.
"Layanan PDS 135 kami hadirkan untuk membantu masyarakat dalam kondisi darurat saat sulit menjangkau SPBU karena terjebak macet. Kami ingin memastikan mobilitas masyarakat tetap lancar, aman, dan nyaman," ujar Freddy.
Pertamina telah memetakan lokasi-lokasi strategis yang rawan kepadatan. Sebanyak 46 titik layanan Motorist PDS 135 disiagakan di berbagai ruas jalan tol dan jalur utama, di antaranya Tol Cipali KM 130A dan KM 166A, Tol Jakarta-Cikampek Rest Area KM 57A, Kawasan Cikunir, dan jalur arus mudik utama lainnya.
"Cara pesannya juga sangat mudah, masyarakat cukup menghubungi Call Center 135, dan petugas motorist terdekat akan langsung bergerak menuju lokasi koordinat pengemudi," ungkapnya.
Manfaat nyata layanan ini dirasakan oleh salah seorang warga Tangerang, Kris, yang tengah melakukan perjalanan menuju Tegal.















































