Piala Dunia 2026: Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Siap Ukir Rekor yang Nyaris Mustahil

3 hours ago 11

 Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Siap Ukir Rekor yang Nyaris Mustahil

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Bintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo. Foto: X/Cristiano

jpnn.com - Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi kembali menjadi sorotan setelah keduanya dipastikan tampil di Piala Dunia 2026.

Portugal memastikan langkah ke Amerika Utara seusai menang telak 9-1 atas Armenia pada laga terakhir Kualifikasi Zona Eropa, Minggu (16/11/2025).

Meski Ronaldo tidak bermain akibat hukuman kartu merah yang diterima saat menghadapi Irlandia, kemenangan besar tersebut cukup untuk mengunci posisi juara Grup F.

Ronaldo menyusul Messi yang sudah lebih dahulu mengamankan tiket Piala Dunia 2026 bersama Argentina.

Dua megabintang ini sebelumnya telah tampil di lima edisi Piala Dunia secara beruntun, yakni 2006, 2010, 2014, 2018, dan 2022.

Namun, Messi sedikit unggul karena memiliki satu mahkota Juara Dunia, yang didapat pada edisi 2022.

Dari sisi jumlah pertandingan, Messi juga masih unggul dengan 26 laga, sementara Ronaldo mencatatkan 22 pertandingan di ajang empat tahunan itu.

Keduanya kini berada pada titik yang sama, yakni memasuki kemungkinan panggung terakhir dalam karier internasional mereka.

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi kembali menjadi sorotan setelah keduanya dipastikan tampil di Piala Dunia 2026.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |