Pernyataan Ini Jadi Pertanda Megawati dan Prabowo Bakal Bertemu

1 day ago 11

Pernyataan Ini Jadi Pertanda Megawati dan Prabowo Bakal Bertemu

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Prabowo Subianto bertemu dengan Megawati Soekarnoputri. Foto: X/@bang_dasco - Antara

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Jamiluddin Ritonga menilai Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bakal bertemu lagi dengan Presiden RI Prabowo Subianto.

Dia mengungkapkan penilaian itu setelah mendengar pidato Megawati terkait kangennya sosok Presiden menyantap menu nasi goreng buatan putri Proklamator RI Soekarno atau Bung Karno itu.

"Menjadi sinyal dua tokoh nasional itu ingin bertemu kembali dalam waktu dekat," kata Jamiluddin melalui layanan pesan, Minggu (11/5).

Pengamat dari Universitas Esa Unggul itu menyebut narasi soal kangen nasi goreng menandakan hubungan Megawati dan Prabowo sangat akrab bak keluarga.

"Ungkapan kangen nasi goreng itu memberi sinyal hubungan Megawati-Prabowo sudah sudah seperti keluarga, bahkan hubungan kedua tokoh ini layaknya seperti kakak dan adik," ujarnya.

Jamiluddin mengatakan Prabowo sebagai adik tentu tak sungkan menyatakan kangen masakan nasi goreng buatan sang kakak Megawati.

Di sisi lain, dia menilai Prabowo juga tidak sungkan meminta kepada Megawati dibuatkan nasi goreng favorit.

"Jadi, hubungan kakak adik itu membuat Megawati lebih santai saat menyatakan ada presiden yang kangen nasi goreng buatannya. Pernyataan Megawati ini kiranya direspons Prabowo dengan suka cita," kata Jamiluddin.

Pernyataan terkait kangen nasi goreng jadi pertanda Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bakal bertemu sosok ini.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |