Pelaku Pembunuhan di RSUD Majalaya Menyerahkan Diri

2 days ago 20

Pelaku Pembunuhan di RSUD Majalaya Menyerahkan Diri

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Petugas kepolisian saat melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pembunuhan di RSUD Majalaya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (4/1/2025). (ANTARA/HO-Polda Jabar)

jpnn.com - Kepolisian Daerah Jawa Barat (Polda Jabar) menyebut pria berinisial R (43), pelaku pembunuhan seorang petugas kebersihan bernama Fikri Ardiansyah (24) di RSUD Majalaya, Kabupaten Bandung, pada Sabtu (3/1) sudah menyerahkan diri kepada polisi.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Hendra Rochmawan mengatakan peristiwa pembunuhan terjadi di lantai 2 Gedung Utama RSUD Majalaya, tepatnya di ruang sentral sekitar pukul 04.30 WIB, Sabtu.

"Pelaku menyerahkan diri ke Polresta Bandung dan mengakui telah melakukan pembunuhan terhadap korban," kata Kombes Hendra di Bandung, Senin (5/1/2026).

Hendra mengungkapkan bahwa korban diketahui ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di sudut ruangan gudang dengan keadaan bersimbah darah.

Berdasarkan keterangan kepada penyidik, pelaku diketahui membunuh korban dengan sebuah martil.

"Motif awal pembunuhan diduga dilatarbelakangi persoalan utang piutang, di mana korban disebut memiliki utang kepada pelaku sebesar kurang lebih Rp 5 juta," katanya.

Dia mengungkapkan setelah menerima laporan, jajaran Polsek Paseh bersama Kasubnit Ranmor Polresta Bandung segera mendatangi tempat kejadian perkara di lantai 2 Gedung Utama RSUD Majalaya dan memastikan korban telah meninggal dunia.

Hendra mengatakan pihaknya telah meminta keterangan sejumlah saksi serta mengumpulkan barang bukti untuk penanganan lebih lanjut dalam perkara tersebut.

Polda Jabar menyebut pelaku pembunuhan terhadap petugas kebersihan RSUD Majalaya, Kabupaten Bandung sudah menyerahkan diri kepada polisi. Begini motif pelaku.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |