Layanan BigBox-AI Dari Telkom Siap Jawab Tantangan Digitalisasi Layanan Keuangan

5 hours ago 5

Layanan BigBox-AI Dari Telkom Siap Jawab Tantangan Digitalisasi Layanan Keuangan

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) terus mengembangkan teknologi Artificial Intelligence (AI) dan big data melalui BigBox AI. Foto: Telkom

jpnn.com, JAKARTA - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) terus mengembangkan teknologi Artificial Intelligence (AI) dan big data melalui BigBox AI.

Tak hanya sekadar inovasi, kehadiran teknologi itu menjadi jawaban atas berbagai sektor dan industri dalam menghadapi tantangan hingga persaingan global, tidak terkecuali pada industri keuangan.

Perbankan, asuransi, dan institusi keuangan lainya kini berada dalam besar. Perubahan regulasi yang ketat dan senantiasa dinamis, baik di tingkat lokal maupun global.

Kegagalan dalam memenuhi aturan seperti Know Your Customer (KYC) misalnya, bisa berujung pada hilangnya kepercayaan publik.

Di sisi lain, ancaman keamanan siber menjadi perhatian besar juga.

Industri ini merupakan target utama serangan siber seperti phishing, ransomware, dan pencurian data, yang dapat menyebabkan kerugian finansial signifikan serta merusak reputasi perusahaan.

Selain itu, proses digitalisasi dan transformasi teknologi menjadi tantangan tersendiri.

Lembaga keuangan dituntut untuk mengadopsi inovasi seperti kecerdasan buatan, cloud computing, dan blockchain, dengan tetap harus menjaga stabilitas sistem yang sangat sensitif.

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) terus mengembangkan teknologi Artificial Intelligence (AI) dan big data melalui BigBox AI.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |