jpnn.com - Huawei kembali melakukan inovasi baru dengan meluncurkan pengisian daya (Charger) Electric Vehicle (kendaraan listrik) terbaru kepada publik.
Pengisian yang memiliki daya hingga 1,5 megawat (MW) itu diklaim sebagai pengisi daya pertama di dunia yang menggunakan sistem pendingin cairan.
Charger EV itu difokuskan untuk kendaraan berat seperti truk listrik.
Meski begitu, Huawei menyatakan juga kompatibel untuk mobil listrik.
Dengan menggunakan dua sambungan pengisian (gun) sekaligus, arus listrik yang dihasilkan dapat mencapai hingga 2.400 ampere (A).
Menurut Huawei, sebuah truk listrik dapat diisi dari 10 persen hingga 90 persen hanya dalam waktu 15 menit, mengisi sekitar 300 kWh energi atau hampir empat kali lebih cepat dibandingkan pengisi daya DC tradisional.
Pengisi daya itu mendukung 99 persen model EV yang sudah ada dan dalam pengujiannya, diklaim meningkatkan efisiensi pengisian sambil menurunkan biaya operasional sebesar 20 persen.
Selain itu, perangkat ini dapat beroperasi stabil di suhu ekstrem, mulai dari -30°C hingga 60°C.