jpnn.com - Ajang Proliga 2026 tetap dinantikan meski terjadi pengurangan jumlah tim kontestan.
Dari sektor putra, kompetisi akan diikuti lima tim, yakni Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta Garuda Jaya, Jakarta Lavani, Medan Falcons Tirta Bhagasasi, serta Surabaya Samator.
Adapun di sektor putri, persaingan akan melibatkan Bandung BJB Tandamata, Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, serta Jakarta Electric PLN Mobile. Kontestan lainnya di sektor putri yakni Jakarta Livin Mandiri, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Popsivo Polwan, dan Medan Falcons.
Wakil Ketua Proliga 2026 Regi Nelwan mengungkapkan bahwa kompetisi tahun ini tetap berlangsung semarak dengan menyajikan 98 pertandingan sepanjang musim.
Antusiasme penggemar tetap tinggi lantaran format final akan diubah menjadi best of three, sehingga penentuan gelar juara berlangsung hingga laga terakhir.
Langkah tersebut diambil karena penggemar selalu menantikan pertandingan final ajang voli Tanah Air meski digelar di Yogyakarta.
“Format ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas persaingan sekaligus memacu performa atlet,” ujar Regi.
Rencananya Proliga 2026 akan dibuka di GOR Terpadu A. Yani, Pontianak mulai Kamis (8/1) hingga Minggu (11/1) mendatang.















































