Wamendagri Ribka Kunjungi Siak demi Pastikan Kesiapan PSU Berjalan Lancar Sesuai Rencana

8 hours ago 3

Wamendagri Ribka Kunjungi Siak demi Pastikan Kesiapan PSU Berjalan Lancar Sesuai Rencana

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Wakil Menteri Dalam Negeri Ribka Haluk (tengah) saat meninjau langsung persiapan pelaksanaan PSU Pilkada Siak, Selasa (18/3). Foto: Dokumentasi Puspen Kemendagri

jpnn.com, SIAK - Wakil Menteri Dalam Negeri Ribka Haluk meninjau langsung persiapan pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) di Kabupaten Siak, Riau, Selasa (18/3).

Dalam peninjauan tersebut, Wamendagri Ribka disambut oleh jajaran Pemkab Siak serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Mereka kemudian membahas persiapan PSU di Kompleks Perumahan Abdi Praja, Kabupaten Siak.

Pembahasan tersebut meliputi kesiapan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), kepastian keamanan, hingga progres persiapan PSU.

Dalam suasana hangat, Wamendagri Ribka banyak menerima penjelasan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kapolres, Kasdim tentang kesiapan PSU yang bakal digelar 22 Maret 2025 mendatang.

"Tadi juga sudah kami cek. Pak Kapolres, kemudian Pak Kasdim terkait dengan masalah keamanan. Jadi kunjungan kami ke sini ingin memastikan progres dan juga persiapan KPU dalam rangka penyelenggaraan [PSU] pada tanggal 22 nanti," ujar Ribka dalam keterangannya, Selasa (18/3).

Wamendagri Ribka optimistis dengan sinergisitas yang kuat dari berbagai pihak, pelaksanaan PSU akan berjalan lancar sesuai rencana.

"Kami harapkan seperti itu. Supaya semua harus lancar," ujarnya.

Wamendagri Ribka memastikan kesiapan PSU Pilkada Siak yang bakal digelar 22 Maret 2025 mendatang berjalan lancar sesuai rencana

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |