Setahun Lagi Pensiun, Kebayang Sedihnya kalau PPPK 2024 Tidak Dilantik Hari Ini

6 hours ago 3

Setahun Lagi Pensiun, Kebayang Sedihnya kalau PPPK 2024 Tidak Dilantik Hari Ini

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Honorer yang sudah lama mengabdi lulus seleksi PPPK 2024 tahap 1. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - SERANG – Sebanyak 40 CPNS dan 396 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi Tahun 2024 di Kabupaten Serang, Provinsi Banten, telah resmi menyandang status sebagai ASN.

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah melantik CPNS 2024 dan PPPK 2024 tahap 1 di Lapangan Tenis Indoor Pemkab Serang, Selasa (15/4).

"Pelantikan ini sekaligus penyerahan surat keputusan dari Pemkab Serang," kata Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, di Serang, Banten, Selasa.

Dia menjelaskan pengangkatan CPNS dan PPPK telah ditetapkan persetujuan Nomor Induk Kepegawaiannya oleh Badan Kepegawaian Negara Kantor Regional III Bandung dan telah ditetapkan berdasarkan Keputusan Bupati Serang Nomor 800/Kep.202-Huk.BKPSDM/2025 tanggal 25 Maret 2025 tentang pengangkatan CPNS.

Kemudian, Surat Keputusan Bupati Serang Nomor: 813/Kep.213-Huk.BKPSDM/2025 tanggal 14 April 2025 tentang pengangkatan PPPK.

"Dari formasi yang kami buka, baik PPPK maupun CPNS, ada yang belum terpenuhi, jadi tidak lulus semua," ujarnya.

Adapun formasi PPPK dibuka sebanyak 435, tetapi yang lulus hanya 396 orang.

Kemudian, formasi CPNS sebanyak 56, yang lulus hanya 40 orang.

Sudah banyak honorer lulus seleksi 2024 tahap 1 telah menerima SK pengangkatan dan resmi berubah status menjadi PPPK.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |