Polda Jatim Cek Puluhan Bus Jelang Mudik Lebaran di Terminal Purabaya, Ini Hasilnya

3 hours ago 1

Senin, 17 Maret 2025 – 17:02 WIB

Polda Jatim Cek Puluhan Bus Jelang Mudik Lebaran di Terminal Purabaya, Ini Hasilnya - JPNN.com Jatim

Petugas Subdirektorat Keamanan dan Keselamatan (Subditkamsel) Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Timur saat melakukan ramp check terhadap puluhan bus menjelang arus mudik Lebaran 2025 di Terminal Purabaya, Bungurasih, Senin (17/3). (ANTARA/HO-Bidhumas Polda Jatim)

jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Subdit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Ditlantas Polda Jawa Timur bersama sejumlah instansi terkait melakukan ramp check atau pemeriksaan kelaikan kendaraan terhadap puluhan bus di Terminal Purabaya, Senin (17/3).

Kegiatan itu merupakan bagian dari persiapan menghadapi arus mudik Lebaran 2025 serta mendukung kelancaran Operasi Ketupat 2025.

"Kami memastikan kendaraan yang dioperasikan oleh perusahaan otobus harus dan wajib laik jalan," ujar Kasi Standar Cegah Tindak Subdit Kamsel Ditlantas Polda Jatim, Kompol Narulita.

Dalam pemeriksaan tersebut, petugas mengecek kondisi fisik kendaraan seperti rem, ban, alat pemadam kebakaran, dan pemecah kaca darurat. Selain itu, kelengkapan administrasi, termasuk surat-surat kendaraan dan kesiapan pengemudi, juga tak luput dari perhatian.

Guna memastikan keselamatan penumpang, sopir dan kernet juga menjalani tes urine menggunakan alat Drager Alcotest 7000 untuk mendeteksi kemungkinan penggunaan narkoba dalam 24 jam terakhir.

Perwakilan Dinas Perhubungan Kabupaten Sidoarjo Ilham Miftaqul Rohman menyebutkan seluruh bus antar-kota dalam provinsi (AKDP) dan antar-kota antar-provinsi (AKAP) dinyatakan laik jalan.

"Namun, ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan, seperti masa kedaluwarsa alat pemadam api ringan yang belum diperiksa. Kami mengimbau pemilik angkutan untuk melakukan pengecekan secara berkala," katanya.

Ramp check ini, lanjut Ilham, merupakan agenda rutin yang diperketat menjelang arus mudik dan balik Lebaran guna memastikan keamanan dan kenyamanan penumpang selama perjalanan. (antara/mcr12/jpnn)

Polda Jatim lakukan pemeriksaan kelaikan bus di Terminal Purabaya, begini hasilnya.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

Read Entire Article
| | | |