jpnn.com, JAKARTA - Epson secara resmi mengumumkan pembukaan pendaftaran untuk edisi ke-16 dari kompetisi fotografi bergengsi, The Epson International Pano Awards.
Setelah kesuksesan gelaran di 2024, Epson Asia Tenggara kembali bergabung dengan Epson Australia sebagai sponsor utama ajang ini.
Epson telah berperan penting dalam menjadikan The Pano Awards sebagai salah satu kompetisi terbesar di dunia yang didedikasikan untuk seni fotografi panorama.
Pada 2024, kompetisi ini menerima 4.529 entri dari 1.105 fotografer yang berasal dari 95 negara.
“Saya dengan antusias mengumumkan bahwa fotografer profesional maupun amatir dari seluruh dunia kini sudah bisa mengirimkan karya mereka untuk ajang The 16th Epson International Pano Awards,” kata David Evans, Kurator The Epson International Pano Awards dalam keterangannya, Senin (21/4).
David mengungkapkan pihaknya sangat menghargai dukungan luar biasa dari para sponsor, sehingga dapat menurunkan biaya pendaftaran untuk ajang 2025.
"Hal ini membuat kompetisi menjadi lebih terjangkau dan mudah diakses dibanding sebelumnya," imbuhnya.
Tahun ini, total hadiah yang diperebutkan kembali melampaui USD 50 ribu, termasuk USD 15 ribu dalam bentuk uang tunai, serta hadiah senilai lebih dari USD 11 ribu untuk pemenang kategori Open.