jpnn.com, JAKARTA - Jaecoo Indonesia mengumumkan baru saja melakukan pengujian pada model pertama mereka, yakni J7 SHS sejauh 1.300 kilometer.
Hasilnya, SUV asal Tiongkok itu diklaim bisa menempuh jarak tersebut hanya satu tangki bahan bakar minyak (BBM) terisi penuh.
Artinya, J7 SHS dikatakan hanya membutuhkan sekitar Rp 850 per kilometer untuk melakukan perjalanan ribuan Km.
Akan tetapi, produsen mobil asal Tiongkok itu tidak memberikan penjelasan secara terperinci.
Semisal mengenai berapa kapasitas tangki dan jenis BBM apa yang digunakan selama pengujian.
Jaecoo J7 dilengkapi teknologi Super Hybrid System (SHS), yang menggabungkan mesin turbo 1.6 liter dengan motor listrik.
Dengan gabungan itu menciptakan keseimbangan sempurna antara performa tinggi dan efisiensi bahan bakar.
SUV asal Tiongkok itu menawarkan pengalaman berkendara yang lebih ramah lingkungan tanpa mengorbankan performa, baik untuk perjalanan dalam kota maupun jarak jauh.