jpnn.com - LUSAIL – Marc Marquez menjadi pembalap paling kencang pada free practice atau FP1 MotoGP Qatar di Lusail Internatonal Circuit, Jumat (11/4) malam WIB.
Marc mendominasi jalannya latihan bebas pertama berdurasi 45 menit itu.
Joan Mir dan Alex Marquez sempat menghuni urutan teratas, tetapi Marc selalu mempertajam catatan waktunya.
Catatan waktu terbaik milik Marc; satu menit 52,28 detik menjadi best of the best pada FP1.
Francesco ‘Pecco’ Bagnaia tampak tampil lebih santai ketimbang Marc.
Pecco mengakhiri FP1 di posisi ketiga, di bawah Fabio Di Giannantonio.
FP1 ini pun menjadi debut Juara Dunia 2024 Jorge Martin musim ini, setelah absen di tiga seri awal lantaran patah tulang.
Martin tampak kerepotan beradaptasi dengan motor Aprilia dan Sirkuit Lusail.