Celine Evangelista Akhirnya Ungkap Alasan Jadi Mualaf

5 hours ago 1

Celine Evangelista Akhirnya Ungkap Alasan Jadi Mualaf

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Selebritas Celine Evangelista. Foto: Instagram/celine_evangelista

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Celine Evangelista akhirnya buka suara soal keputusannya menjadi mualaf.

Dia mengaku memeluk Islam atas pilihan sendiri setelah hatinya tergerak.

"Saya memeluk Islam bukan karena keluarga, saya memeluk Islam bukan karena mau menikah dengan muslim, atau bukan karena siapa pun. Saya memilih sendiri karena tergeraknya hati saya untuk mengenali dan mempelajari dan menjadi salah satu umat Nabi Muhammad SAW,” ungkap Celine Evangelista melalui akun miliknya di Instagram, Senin (17/3).

Perempuan berusia 32 tahun itu memastikan bahwa dirinya masuk Islam bukan karena ajakan orang lain.

Selain itu, Celine Evangelista juga menegaskan dirinya menjadi mualaf bukan lantaran pekerjaan.

"Bukan karena alasan pekerjaan atau duniawi apa pun. Justru baru saya syiarkan saat ini karena saya memilih memperdalam dan mempelajari terlebih dahulu tanpa banyak yang memengaruhi," beber mantan istri Stefan William itu.

Menurut Celine Evangelista, keputusan mualaf dilakukan setelah dirinya mempelajari Islam lebih dalam.

Oleh sebab itu, dia merasa mendapat hidayah untuk terus menjadi pribadi lebih baik.

Aktris Celine Evangelista akhirnya buka suara soal keputusannya menjadi mualaf.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |