jpnn.com - TERNATE - Persib Bandung boleh jadi juara Liga 1 musim ini, tetapi tidak di kandang Malut United.
Bertandang ke markas Malut United pada pekan ke-31 Liga 1 di Stadion Kie Raha, Ternate, Jumat (2/5) malam, Persib kalah 0-1.
Gol semata wayang dalam laga sengit itu dicetak Wahyu Prasetyo pada menit ke-65.
Tak lama setelah tertinggal, pemain Persib yang diisukan akan berseragam Malut United musim depan, Ciro Alves kena kartu merah.
Sepuluh pemain Persib pun kerepotan mencari gol penyeimbang.
Angka 1-0 di papan skor Kie Raha pun bertahan hingga laga berakhir.
Pesta juara Persib Bandung pun harus ditunda.
Poin Persib, 64, masih mungkin disalip Persebaya yang belum melakoni pekan ke-31.