jpnn.com, JAKARTA - Upaya pemberdayaan masyarakat pesisir merupakan salah satu solusi untuk meningkatkan perekonomian warga. Langkah ini bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi juga semua pihak yang terkait.
PT Pelayaran Bahtera Adhiguna contohnya, yang menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) Budidaya dan Pembibitan Anggur Laut di Dukuh Pailus, Desa Karanggondang, Kecamatan Mlonggo, Jepara.
"Program ini menjadi langkah strategis perusahaan dalam mendukung penguatan ekonomi masyarakat pesisir melalui sektor marikultur yang berkelanjutan," kata Sekretaris Perusahaan PT Pelayaran Bahtera Adhiguna, Aditya Yudanto dalam keterangannya, Selasa (18/11).
Kegiatan ini dilakukan bersama masyarakat setempat, jajaran pemerintah daerah dengan menanam perdana bibit anggur laut sebanyak 250 kg. Hal itu menandai tahap awal dari proyek budidaya yang bertujuan menjadikan Jepara Utara sebagai sentra produksi anggur laut baru.
Tambak seluas 5000 m² akan digunakan tidak hanya untuk budidaya konsumsi, tetapi juga sebagai pusat pembibitan untuk memastikan ketersediaan bibit anggur laut yang berkelanjutan.
"Diversifikasi dengan komoditas lain seperti udang dan bandeng juga dilakukan, memberikan alternatif sumber penghasilan bagi nelayan sepanjang tahun," ujarnya.
Aditya menambahkan, inisiatif ini bukan hanya berfokus pada aspek sosial, tetapi juga menjadi bagian dari strategi keberlanjutan perusahaan.
Program budidaya dan pembibitan anggur laut ini merupakan komitmen perusahaan untuk memperkuat kemandirian ekonomi masyarakat pesisir.







































