jpnn.com, JAKARTA - Doss Camera & Gadget, salah satu perusahaan ritel di Indonesia resmi memperkenalkan DOSS Creator+ kepada publik di ajang DOSS Vaganza 2025, Jakarta pada Senin (20/10).
Doss Creator+ merupakan sebuah program yang dirancang untuk mendorong kreator mengembangkan karya mereka sekaligus menjadikannya sumber penghasilan berkelanjutan.
CEO DOSS Camera & Gadget, Tahir Matulatan mengatakan pihaknya berkomitmen memperkuat ekosistem kreatif tanah air dengan menghadirkan platform yang menghubungkan kreator, brand, dan komunitas dalam satu ruang kolaborasi digital.
“Kami ingin mendorong lebih banyak orang melihat bahwa kreativitas bisa menjadi karier. DOSS Creator+ bukan sekadar program, tetapi wadah bagi kreator untuk berkembang dan dihargai,” ujar Tahir dalam siaran persnya, Selasa (21/10).
Lebih dari sekadar program afiliasi, Doss Creator+ adalah gerakan yang menempatkan kreativitas sebagai kekuatan ekonomi baru.
Melalui tagline “From Creativity to Income”, Doss menghadirkan ruang bagi fotografer, videografer, reviewer, dan kreator konten untuk bertransformasi dari pengguna produk menjadi mitra kreatif yang berpengaruh di industri teknologi visual.
Program itu membuka kesempatan bagi kreator untuk mempromosikan produk Doss kepada audiens mereka melalui tautan afiliasi unik (affiliate link).
“From Creativity to Income karena setiap karya layak dihargai, dan setiap kreator berhak berkembang,” tambah Tahir.