Tim Kemanusiaan BAZNAS Tuntaskan Misi di Myanmar

6 hours ago 7

Tim Kemanusiaan BAZNAS Tuntaskan Misi di Myanmar

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Tim Kemanusiaan BAZNAS kembali ke Indonesia usai menuntaskan misi kemanusiaan gempa Myanmar. Foto: source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Tim Kemanusiaan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) yang tergabung dalam Tim Aju dan Emergency Medical Team (EMT) kembali ke Indonesia setelah menuntaskan misi penanganan gempa bumi di Myanmar.

Tim yang terdiri dari tenaga kesehatan Rumah Sehat BAZNAS (RSB) dan BAZNAS Tanggap Bencana (BTB) ini mendarat di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis malam (24/4).

Kedatangan tim disambut hangat oleh Sekretaris Utama BAZNAS H. Subhan Cholid, bersama perwakilan Kementerian Kesehatan, BNPB, dan Kemenko PMK.

Dalam sambutannya, Subhan mengungkapkan rasa bangga dan apresiasi atas dedikasi dan pengorbanan tim, terutama karena mereka bertugas saat momen Hari Raya Idulfitri.

Subhan menegaskan bahwa misi ini mencerminkan wajah sejati BAZNAS sebagai lembaga zakat nasional yang tidak hanya fokus pada persoalan domestik, tetapi juga aktif dalam aksi kemanusiaan global.

Dia menyatakan kebanggaan karena tim BAZNAS mampu menjadi bagian penting dalam misi kemanusiaan internasional.

"Semangat kemanusiaan harus terus mengalahkan sekat-sekat perbedaan, baik negara, suku, maupun agama," ujar Subhan.

Selama bertugas di Myanmar, Tim Kemanusiaan BAZNAS yang tergabung dengan EMT Indonesia telah memberikan pelayanan medis kepada lebih dari 4.874 pasien korban gempa.

Tim Kemanusiaan BAZNAS kembali ke Indonesia usai menuntaskan misi kemanusiaan gempa Myanmar.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |