Terungkap! Bhayangkara FC Vs Dewa United Sudah Ditentukan Sejak 30 Detik Pertama

1 day ago 26

Terungkap! Bhayangkara FC Vs Dewa United Sudah Ditentukan Sejak 30 Detik Pertama

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pelatih Dewa United Jan Olde Riekerink saat di GBLA. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jpnn.com - BANDAR LAMPUNG - Pelatih Dewa United Jan Olde Riekerink mengakui timnya tak bisa menunjukkan performa ideal saat meladeni Bhayangkara FC pada pekan ke-16 Super League, di Stadion PKOR Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Senin (5/1) sore.

Dewa United kalah 0-1 dalam laga panas sarat duel fisik nan keras itu.

Gol tunggal The Guardian -julukan Bhayangkara FC lahir pada menit ke-43 melalui sundulan Fareed Sadat.

Meski terus menekan hingga akhir laga, Dewa United belum mampu memaksimalkan peluang yang tercipta.

Riekerink pun mengungkap timnya sudah kehilangan kendali sejak awal laga.

"Pertandingan sudah ditentukan bagi saya sejak 30 detik pertama. Ketika kami melakukan sepak mula dan saya pikir Messidoro mendapatkan bola, lalu dia ditendang entah dari mana. Itu juga menyebabkan dia harus keluar dari lapangan di akhir babak pertama. Setidaknya dia sudah mencoba," ujarnya.

Riekerink menuturkan timnya tetap memiliki tanggung jawab dan berusaha menemukan solusi di lapangan, terutama dalam menciptakan ruang permainan.

“Pada akhirnya, pekerjaan kami adalah untuk menciptakan ruang dan saya tahu bahwa di laga ini ruang mana yang harus dibuat bahkan ketika mereka menekan kami," tuturnya.

Dewa United kalah 0-1 dari Bhayangkara FC dalam laga panas sarat duel fisik tersebut.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |