jpnn.com, JAKARTA - PT Sokonindo Automobile angkat bicara mengenai mobil dengan stiker kamuflase tertangkap kamera sedang menjalani uji jalan tes di Jakarta.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Deputy Head of Marketing PT Sokonindo Automobile, Lola Harahap saat dihubungi oleh ANTARA pada Jumat (14/3).
Lola mengatakan mobil bernama Seres LanDian E3 itu akan menjadi kendaraan listrik terbarunya di Indonesia.
Sebelumnya, mobil listrik itu sudah diperkenalkan di China beberapa waktu lalu.
“Iya, itu Seres, ya,” kata Lola Harahap, Jumat.
Kendaraan yang sedang melakoni uji jalan ini, dikaitkan oleh netizen sebagai Seres LanDian E3.
Bukan tanpa alasan, berbagai kemiripan yang ditampilkan semakin memperkuat dugaan tersebut.
Terlebih mobil ini menggunakan plat biru yang memang merupakan identitas untuk kendaraan nol emisi.