Percepatan Pascabencana, BNI Bersihkan Masjid Darul Aman di Agam

1 hour ago 24

Percepatan Pascabencana, BNI Bersihkan Masjid Darul Aman di Agam

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

BNI melakukan pembersihan lumpur dan material sisa banjir bandang di fasilitas pendidikan yang terdampak bencana di Aceh Utara. Foto: BNI

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI turut mempercepat pemulihan sosial masyarakat terdampak banjir bandang di Sumatra Barat.

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo mengatakan, pemulihan fasilitas ibadah menjadi prioritas awal karena masjid memiliki peran penting sebagai pusat aktivitas keagamaan sekaligus ruang sosial masyarakat.

Oleh karena itu, sukarelawan membersihkan lumpur dan material sisa banjir di Masjid Darul Aman, Jorong Toboh, Nagari Malalak, Kabupaten Agam.

Langkah ini dilakukan untuk memastikan fasilitas ibadah kembali dapat digunakan secara aman dan nyaman oleh warga.

Kegiatan pembersihan tersebut menjadi bagian dari upaya pemulihan pascabencana yang difokuskan pada fasilitas umum bernilai strategis bagi kehidupan sosial dan keagamaan masyarakat. 

Masjid Darul Aman sebelumnya terdampak banjir bandang yang membawa lumpur dan material ke area utama bangunan, sehingga mengganggu aktivitas ibadah dan kegiatan sosial warga sekitar.

"Melalui kegiatan ini, BNI berharap dapat membantu masyarakat untuk kembali menjalankan aktivitas ibadah dan sosial dengan aman dan nyaman, sekaligus mempercepat proses pemulihan pascabencana," ujar Okki dalam keterangan tertulis.

Dalam pelaksanaannya, BNI bersinergi dengan Keluarga Besar Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melalui program BUMN Peduli bertajuk Satu Hati untuk Sumatera di bawah koordinasi Danantara Indonesia. 

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI turut mempercepat pemulihan sosial masyarakat terdampak banjir bandang di Sumatra Barat.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |