CV Hikmah Surabaya Arang Ekspor 2 Ribu Bag Bricket Asal Polewali Mandar ke Suriah

3 hours ago 4

CV Hikmah Surabaya Arang Ekspor 2 Ribu Bag Bricket Asal Polewali Mandar ke Suriah

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Petugas Bea Cukai Parepare hadir memberikan dukungan terhadap peningkatan ekspor oleh UMKM di daerah, termasuk CV Hikmah Surabaya Arang. Foto: Dokumentasi Bea Cukai

jpnn.com, POLEWALI MANDAR - CV Hikmah Surabaya Arang yang berlokasi di Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat berhasil melepas ekspor 2 ribu bag bricket atau kurang lebih 20 ribu kilogram tujuan Suriah pada Selasa (22/04).

Pelepasan ekspor briket asal Polewali Mandar ini tak lepas dari peran aktif seluruh institusi terkait termasuk Bea Cukai Parepare.

Melalui berbagai pendampingan dan asistensi, Bea Cukai Parepare hadir memberikan dukungan UMKM di daerah terhadap peningkatan ekspor.

Salah satu UMKM  tersebut adalah CV Hikmah Surabaya Arang.

Kepala Kantor Bea Cukai Parepare Dawny Marbagio menegaskan pihaknya sebagai trade facilitator dan industrial assistance siap hadir untuk memberikan layanan kepabeanan.

Layanan kepabeanan yang siap diberikan itu, baik informasi maupun asistensi di bidang ekspor.

Dia berharap kesuksesan V Hikmah Surabaya Arang melaksanakan ekspor dikuti UMKM-UMKM lainnya di daerah.

“Semoga ini dapat mendorong peningkatan laju ekspor dan pertumbuhan ekonomi di daerah,” ujar Dawny dalam keterangannya, Senin (28/4). (mrk/jpnn)

Petugas Bea Cukai Parepare hadir memberikan dukungan terhadap peningkatan ekspor oleh UMKM di daerah, termasuk CV Hikmah Surabaya Arang


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |