jpnn.com, JAKARTA - Musikus Celine Dion mengenang mendiang suaminya, Rene Angelil, melalui unggahan di akun Instagram miliknya.
Dalam unggahan tersebut, Dion membagikan potret Angelil serta foto kebersamaan mereka bersama anak-anaknya.
Penyanyi berusia 57 tahun itu menuliskan pesan emosional untuk Angelil, yang meninggal akibat kanker tenggorokan pada 2016.
“Cintaku, sepuluh tahun tanpamu terasa seperti hanya sehari, namun setiap hari terasa seperti satu dekade,” tulis Dion bersama anak-anaknya, Rene-Charles, serta si kembar Nelson dan Eddy.
“Kami merindukanmu lebih dari yang bisa kami tanggung, tetapi kau mengajari kami untuk menjadi kuat,” lanjut Dion.
Dion dan Angelil pertama kali bertemu ketika Dion berusia 12 tahun saat mengikuti audisi untuk musisi sekaligus manajer bakat tersebut.
Keduanya mulai berkencan bertahun-tahun kemudian dan mengumumkan hubungan mereka setelah bertunangan pada 1993.
Pasangan ini menikah pada 17 Desember 1994 dalam upacara mewah di Basilika Notre-Dame Montréal.














































