BlueBand Dorong Edukasi Gizi Anak di 1.000 Sekolah Melalui Kolaborasi Nasional

3 hours ago 23

BlueBand Dorong Edukasi Gizi Anak di 1.000 Sekolah Melalui Kolaborasi Nasional

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Head of Marketing PT Flora Food Indonesia, Ade Savitri menjelaskan bahwa BlueBand ingin menjadi mitra praktis bagi orang tua dalam memenuhi nutrisi harian anak. Foto Mesya/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Peringatan Hari Gizi Nasional atau HGN 2026 menjadi momentum krusial untuk memperkuat fondasi tumbuh kembang anak melalui pemenuhan gizi seimbang.

Memahami pentingnya hal tersebut, BlueBand berkolaborasi dengan Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) menggelar program edukasi gizi serentak yang menjangkau lebih dari 1.000 sekolah di seluruh Indonesia.

Acara puncak inisiatif bertajuk “Satu Sendok Kebaikan Nutrisi BlueBand” ini dilaksanakan pada 25 Januari 2026 di Lapangan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), Jakarta.

"Kolaborasi ini melibatkan ribuan ahli gizi untuk menanamkan pemahaman pola hidup sehat sejak dini," kata Ketua Umum DPP PERSAGI, Ir. Doddy Izwardy, B.Sc., MA., Ph.D., Minggu (25/1).

Program ini menyasar puluhan ribu siswa, guru, hingga orang tua guna mendukung pembangunan sumber daya manusia yang cerdas dan berdaya saing.

"Gizi seimbang dan perilaku hidup sehat harus dimulai sejak dini dan menjadi kebiasaan sepanjang hayat," ujarnya.

Sebagai bagian dari komitmennya, BlueBand turut mendukung dengan menghadirkan produk yang diperkaya dengan peningkatan kadar omega 3 dan 6, serta 10 vitamin penting untuk kesehatan dan prestasi anak.

 "Kami percaya tumbuh kembang optimal dimulai dari asupan nutrisi yang tepat serta dukungan konsisten dari orang tua," kata Head of Marketing PT Flora Food Indonesia, Ade Savitri.

Rayakan Hari Gizi Nasional atau HGN 2026, BlueBand dorong edukasi gizi anak di 1.000 sekolah melalui kolaborasi nasional

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |