Arah Masa Depan KIA Sales Indonesia Melalui Model Terbaru Carens

2 hours ago 16

Arah Masa Depan KIA Sales Indonesia Melalui Model Terbaru Carens

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Model anyar KIA Carens di Indonesia. Foto: ridho

jpnn.com, JAKARTA - Menandai lembaran baru di pasar otomotif tanah air, KIA Sales Indonesia (KSI) menampilkan sosok Kia Carens dengan wajah baru.

Meski belum diluncurkan resmi, kehadirannya menjadi sinyal kuat arah pengembangan produk KIA ke depan.

CEO KIA Sales Indonesia, Jong Sung Park, menyebut tampilan anyar Kia Carens sebagai gambaran awal pemahaman Kia terhadap kebutuhan keluarga Indonesia.

Menurutnya, pembaruan itu bukan sekadar soal desain, melainkan bagian dari strategi jangka panjang Kia di tanah air.

“Kami ingin memberikan gambaran awal mengenai arah produk KIA ke depan melalui kehadiran wajah baru Kia Carens."

"Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk tumbuh bersama Indonesia dengan pendekatan yang lebih fokus dan berkelanjutan,” ujar Jong Sung Park di sela acara, Rabu (14/1).

KIA mengeklaim Carens versi terbaru memberikan perspektif awal mengenai desain dan positioning MPV Kia pada masa mendatang.

Meski detail spesifikasi dan konfigurasi belum diungkap, Kia menegaskan seluruh penyesuaian akan disesuaikan dengan kebutuhan pasar Indonesia saat peluncuran resmi nanti.

Menandai lembaran baru di pasar otomotif Indonesia, KIA Sales Indonesia (KSI) menampilkan sosok Kia Carens dengan wajah baru.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |