Abdul Wahid Ditangkap di Barbershop, Bukan di Kafe Kediaman Gubernur Riau

2 hours ago 18

Abdul Wahid Ditangkap di Barbershop, Bukan di Kafe Kediaman Gubernur Riau

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Gubernur Riau Abdul Wahid di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu (5/11). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, PEKANBARU - KPK meluruskan informasi yang beredar terkait lokasi penangkapan Gubernur Riau nonaktif Abdul Wahid dalam operasi tangkap tangan (OTT) pada 3 November 2025.

Banyak kabar menyebut Wahid diciduk di kafe belakang kediaman gubernur.

Namun, KPK menegaskan yang bersangkutan diamankan di sebuah barbershop di Jalan Paus, Pekanbaru.

Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Asep Guntur Rahayu menjelaskan bahwa di dalam barbershop tersebut memang terdapat area kafe.

“Iya, itu di barbershop Jalan Paus. Nah, di dalamnya ada kafenya,” ujar Asep Guntur saat dikonfirmasi, Jumat (7/11).

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau SF Haryanto membantah isu bahwa dirinya mengetahui rencana penangkapan Abdul Wahid.

Ia menyebut sedang berada di caffe yang berada di kediaman Gubernur hanya karena kebetulan, dan baru menyadari ada keramaian setelah penyidik KPK datang.

“Saya tidak mengetahui itu. Kebetulan saat itu saya ngopi dengan Pak Gubernur dan Bupati Siak. Tiba-tiba ada ramai-ramai orang di luar,” jelasnya.

KPK meluruskan informasi yang beredar terkait lokasi penangkapan Gubernur Riau nonaktif Abdul Wahid dalam OTT pada 3 November 2025.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |