jpnn.com, JAKARTA - Kominitas bernama 98 Resolution Network kembali menggemakan Gerakan Solidaritas Sosial #WargaPeduliWarga Jilid 6, Sabtu (1/10/2025) di Jakarta dan Medan.
Ada tiga lokasi pembagian paket sembako kepada warga masyarakat yang masih rentan secara ekonomi.
Lokasi pertama digelar di Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur. Sebanyak 550 paket sembako dari partisipasi solidaritas Bank Negara Indonesia (BNI) dibagikan kepada warga setempat.
Lokasi kedua pembagian paket sembako juga berasal dari Bank Negara Indonesia yang dibagikan kepada 450 driver Ojek Online yang bekerjasama dengan Koalisi Ojek Nasional (KON) dibagikan dengan lokasi komunitas Ojol di daerah Cakung, Jakarta Timur.
Sementara di lokasi ketiga pembagian paket sembako digelar di Kota Medan, Sumatera Utara.
Paket sembako sejumlah 1.000 paket berasal dari gotong royong kepedulian sosial dari Sub Holding BUMN Pelindo Multi Terminal (SPMT).
Juru Bicara 98 Resolution Network Ahmad Suhawi menyampaikan upaya dan kerja keras Presiden Prabowo.
Untuk memimpin memperkuat dan menyempurnakan program kemandirian ekonomi dan pemerataan kesejahteraan.








































