Shin Tae-yong Puji Nova Arianto Setinggi Langit

1 hour ago 19

Shin Tae-yong Puji Nova Arianto Setinggi Langit

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pelatih Timnas U-17 Indonesia Nova Arianto. Foto: Dokumentasi PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY), memberikan pujian kepada pelatih Timnas U-17 Indonesia Nova Arianto, seusai tim asuhannya menorehkan sejarah di ajang Piala Dunia U-17 2025.

Garuda Muda sukses meraih kemenangan perdana di panggung dunia setelah menumbangkan Honduras 2-1 pada laga terakhir Grup H di Lapangan 2 Aspire Zone, Doha, Senin (10/11).

Kemenangan ini jadi momen bersejarah karena menjadi tiga poin pertama Indonesia sepanjang tampil di turnamen Piala Dunia U-17.

“Coach Nova, kerja bagus. Piala Dunia bukanlah kompetisi yang mudah. Semoga kalian bisa menjadi sumber dukungan bagi kemajuan sepak bola Indonesia. Kau benar-benar melakukan pekerjaan yang hebat,” tulis Shin Tae-yong dalam kolom komentar unggahan Nova Arianto di Instagram.

Ucapan pelatih asal Korea Selatan itu langsung ramai dibicarakan publik. STY dikenal sebagai sosok yang ikut membangun fondasi sepak bola Indonesia modern dan sangat memahami tantangan di level internasional.

Menurutnya, perjuangan Nova Arianto dan para pemain muda patut menjadi contoh bagi generasi berikutnya.

Pencapaian Timnas Indonesia U-17 tahun ini jauh lebih baik dibandingkan edisi sebelumnya. Pada Piala Dunia U-17 2023, Garuda Muda gagal menang setelah dua kali imbang dan sekali kalah.

Namun, di edisi 2025 yang digelar di Qatar, anak asuh Nova menunjukkan peningkatan signifikan. Meski sempat kalah 1-3 dari Zambia dan takluk 0-4 dari Brasil, Indonesia bangkit di laga terakhir dengan mengalahkan Honduras 2-1.

Shin Tae-yong memuji pelatih Timnas U-17 Indonesia Nova Arianto, seusai tim asuhannya menorehkan sejarah di ajang Piala Dunia U-17 2025.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |