jpnn.com, MAKASSAR - Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI) Mukhtarudin meresmikan Migrant Service Centre (MSC) Universitas Hasanuddin (Unhas) di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis 13 November 2025.

Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI) Mukhtarudin
Peresmian ini dirangkai dengan kuliah umum bertajuk "Membangun Ekosistem Pemberdayaan Pekerja Migran dari Hulu ke Hilir”, penandatanganan MoU dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Kementerian P2MI dengan Unhas.
Menteri Mukhtarudin dalam sambutannya menegaskan Unhas sebagai role model nasional bagi perguruan tinggi lain dalam mendukung pemberdayaan tenaga kerja migran Indonesia.
“Unhas menjadi mitra strategis pemerintah dalam mencetak generasi produktif dan berdaya saing global. Kami mengapresiasi langkah visioner Unhas,” ujar Menteri Mukhtarudin.
Menteri Mukhtarudin menjelaskan pembentukan Kementerian P2MI pada 21 Oktober 2024 oleh Presiden Prabowo Subianto mencerminkan komitmen kuat negara terhadap perlindungan dan peningkatan kompetensi pekerja migran, dari pra-keberangkatan hingga reintegrasi pasca-kepulangan.
Saat ini, Kementerian P2MI tengah menyusun Grand Design Ekosistem Pekerja Migran dan merevisi UU No. 17 tahun 2018 tentang pekerja Migran Indonesia agar lebih baik.




















.jpeg)


















