jpnn.com, JAKARTA - Ramadan jadi Momentum MIND ID Meningkatkan Semangat Menjaga Keseimbangan dalam Pengelolaan SDA
Menjaga keseimbangan alam dan pengelolaan sumber daya alam (SDA) menjadi salah satu yang dilakukan oleh MIND ID.
Ramadan menjadi salah satu momentum bagi MIND ID untuk mengajak karyawan dan semua pihak mengolah kekayaan alam mineral seperti bauksit, nikel, tembaga, emas, timah, hingga batu bara dengan bijaksana.
MIND ID pun menggelar buka bersama media yang diisi oleh Hanan Attaki.
Pendakwah milenial itu menjelaskan bahwa dalam literatur teologi muslim, disebutkan bagaimana bumi mengandung banyak mineral yang memiliki beragam manfaat.
Umat manusia diperkenankan untuk mengolahnya menjadi berbagai barang yang berguna, tetapi tetap dengan prinsip kehati-hatian dan keberlanjutan.
"Kitab umat manusia diberikan izin untuk mengelola dan memanfaatkannya. Inisiatif yang bisa memanfaatkan untuk kemaslahatan orang lain. Hanya saja, pemanfaatannya harus benar dan harus tetap menjaga lingkungan. Bukan sekadar eksploitasi," kata Hanan Attaki saat Buka Bersama Grup MIND ID Bersama Media, Rabu (12/3/2024).
Lebih lanjut, Hanan Attaki menuturkan bahwa manusia memiliki peran penting sebagai pemimpin dalam memakmurkan bumi. Tanggung jawab ini menuntut keseimbangan antara pemanfaatan dan perlindungan lingkungan.