Pabrik BYD Belum Beroperasi Secara Aktif, Tetapi Sudah Diganggu Ormas

4 hours ago 3

Pabrik BYD Belum Beroperasi Secara Aktif, Tetapi Sudah Diganggu Ormas

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Ilustrasi logo BYD. Foto: ridho

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Wakil Ketua MPR RI Eddy Soeparno menanggapi premanisme yang terjadi pada proses pembangunan pabrik PT Build Your Dream (BYD) di Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Dia mengungkapkan pabrik mobil listrik itu merupakan salah satu banyaknya gangguan dari aksi premanisme oleh organisasi kemasyarakatan (ormas) di tanah air.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Eddy Soeparno di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (28/4).

"BYD salah satu di antara sekian banyak contoh yang memang saat ini terganggu oleh kegiatan-kegiatan ormas," kata Eddy.

Menurut dia, BYD belum beroperasi secara aktif sebagai pabrik manufaktur kendaraan di Indonesia.

Namun, proses pembangunannya sudah diganggu oleh aksi premanisme oleh ormas.

"BYD, kan, sedang dalam tahap pembangunan yang ada di Subang itu, ya. Jadi, secara operasional, kan, belum berfungsi, tetapi lalu lintas dari kendaraan untuk mengangkut material, alat-alat untuk dibangun, dan lain-lain. Itu, kan, juga konon kabarnya mendapatkan gangguan," ucapnya.

Dia menyebut aksi premanisme oleh ormas juga marak terjadi ketika menjelang IdulFitri, yang menagih paksa tunjangan hari raya (THR) kepada masyarakat.

Wakil Ketua MPR RI Eddy Soeparno pabrik BYD merupakan salah satu banyaknya gangguan dari aksi premanisme oleh ormas.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |