jpnn.com - MANCHESTER - Real Madrid, Paris Saint-Germain, Borussia Dortmund, dan Juventus menang pada leg pertama playoff ke 16 Besar Liga Champions.
Dari empat tim tadi, tiga memenangi laga di kandang lawan.
Real Madrid berjaya di kandang Manchester City 3-2.
PSG menang telak 3-0 di markas Brest dan Borussia Dortmund juga mengantongi kemenangan 3-0 di kandang Sporting CP.
Sementara itu, Juventus menang 2-1 saat menjamu PSV Eindhoven.
Leg kedua playoff demi tiket 16 Besar ini akan digelar pekan depan.
Kamis (13/2) dini hari nanti masih ada empat pertandingan leg pertama. Cek di bawah ini. (uefa/jpnn)
Hasil dan Jadwal Leg Pertama Playoff ke 16 Besar Liga Championsuefa