CPNS dan PPPK Palembang Bakal Dilantik dalam Waktu Dekat

7 hours ago 5

CPNS dan PPPK Palembang Bakal Dilantik dalam Waktu Dekat

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Ketua Forum Honorer K2 Kota Palembang Tri Andriansyah Putra. Foto: Cuci Hati/JPNN.com.

jpnn.com, PALEMBANG - Kabar bahagia datang dari dunia pendidikan, Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) bakal segera dilantik dalam waktu dekat.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Forum Honorer K2 Kota Palembang Tri Andriansyah Putra.

"Iya alhamdulilah CPNS dan PPPK Palembang pelantikannya akan dipercepat," sampai Tri saat diwawancarai via WhatsApp, Jumat (25/4/2025).

Namun, untuk tanggal pastinya Tri belum mengetahui secara pasti.

"Untuk tanggal pastinya saya belum tau ya, tetapi insya allah di bulan Mei 2025 ini akan segera dilantik," ungkap Tri.

"Saat ini kami masih menunggu proses usulan ke BKN selesai di approve semua, untuk lebih jelasnya silakan koordinasi dengan pihak BKPSDM," sambung Tri.

Sejauh ini kata Tri, baik PPPK maupun CPNS tidak ada yang mengundurkan diri.

"Alhamdulillah, sejauh ini tidak ada yang mengundurkan diri, semua tetap semangat menunggu pelantikan, kita doakan semoga proses pelantikan bisa segera," kata Tri singkat. (mcr35/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Dalam waktu dekat, Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) bakal segera dilantik.


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Cuci Hati

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |