jpnn.com, JAKARTA - Harga emas yang melonjak naik membuat permintaan makin tinggi.
World Gold Council pada Februari 2025 merilis bahwa ada 10 negara dengan cadangan emas terbesar di dunia.
Negara-negara tersebut merupakan wilayah dengan penghasilan tinggi, salah satunya adalah Amerika Serikat.
Cadangan emas tersebut cenderung membuat perekonomian tenang di tengah gangguan ekonomi seperti inflasi.
Berikut adalah 10 negara dengan cadangan emas terbesar di dunia:
1. Amerika Serikat memiliki cadangan emas 8.133,46 ton.
Sebanyak 8.133 metrik ton cadangan emas AS disimpan di United States Bullion Depository, yang umumnya dikenal sebagai Fort Knox, di Kentucky.
2. Jerman memiliki cadangan emas sebesar 3.351,53 ton yang sebagian besar cadangan emas Jerman disimpan di Frankfurt, New York, dan London.